Kejari Lotim Berikan Kuliah Umum di UGR

Kuliah umum di UGR oleh Kejari Lombok Timur, Rabu (05/10/2022). (CBM/Gib).


Lombok Timur, CBM - Kejaksaan Negeri (Kejari) Lombok Timur memberikan kuliah umum di Universitas Gunung Rinjani (UGR) untuk memperkuat integritas para mahasiswa. 


Kepala Kejari Lombok Timur, Efi Laela Kholis, SH. MH menjelaskan bahwa para mahasiswa di era digitalisasi saat ini dituntut harus bisa menjaga keutuhan integritasnya. Era saat ini sebutnya tidak cukup dengan hanya bermodalkan kecerdasan saja namun membutuhkan komitmen.


"Kecerdasan saja tidak cukup, kalau berbicara masalah kecerdasan para koruptor itu rata-rata punya otak yang cemerlang. Tapi yang sangat kita butuhkan adalah sebuah komitmen yang menjadi pilar integritas harua kuat," jelasnya saat mengisi kuliah umum di UGR yang dihadiri ratusan peserta, Rabu (05/10). 


Ia mengaskan agar setiap perguruan tinggi yang ada mempunyai komitmen yang tegas, ia meminta para perguruan tinggi tidak hanya fokus untuk mencetak SDM yang cerdas saja namun juga harus berintegritas.


Menurutnya integritas itu harus mulai ditanamkan dari sedini mungkin sehingga integritas tidak hanya ditanamkan saat menempuh pendidikan di bangku perkuliahan. Kendati demikian dirinya berharap agar semua universitas bisa memulai hal itu mulai dari hal yang paling kecil. 


"Tapi sulitnya ialah bagaimana mempertahankan integritas itu, nilai-nilai dari uang terkecil hingga paling besar. Jadi mahasiswa itu harus memiliki komitmen," ujarnya.



Kata dia, bentuk pendidikan yang harus ada saat ini ialah pendidikan yang kritis. Namun yang kritis menurutnya kritis yang bisa dikelola sehingga bisa mendatangkan dampak positif dan bisa menerapkan nilai-nilai integritas itu sendiri.


"Jadi mahasiswa itu harus bisa kritis dan bisa menegur namun dengan cara yang santun agar dapat memberikan solusi," ungkapnya.


Lebih jauh ia menyampaikan, literasi digital saat ini disebut sebagai pedang bermata dua, dimana di satu sisi dapat memberikan kemudahan , namun di sisi lain menjadi ancaman ketika tekhnologi ini menabrak nilai-nilai yang telah dibangun bersama dalam kampus, yakni kurangnya perjuangan dan kegigihan dari mahasiswa dalam menempuh pendidikan. 


Sementara itu, Dekan Fakultas Hukum, Alay Idrus sangat mengapresiasi adanya kuliah umum dari Kejari Lotim, hal tersebut dianggap baik untuk memberikan pegangan yang integritas yang kuat bagi para mahasiswa  terlebih jika sudah memasuki dunia kerja. 


"Terimakasih kepada Kajari Lotim telah memberikan kuliah umum, ini merupakan salah satu langkah kecil untuk bagaimana kita menjaga integritas itu dengan baik," tutupnya.

Posting Komentar untuk "Kejari Lotim Berikan Kuliah Umum di UGR"